The Open House merupakan film bergenre horor. Film ini ditulis dan disutradarai oleh Matt Angel dan Suzanne Coote. The Open House rilis di Netflix pada 19 Januari 2018.
The Open House mengisahkan tentang seorang anak muda, Logan (Dylan Minnete), dan ibunya, Naomi (Piercy Dalton), yang mengalami masalah keuangan setelah ayah/suami, Brian (Aaron Abrams) meninggal ditabrak oleh seseorang yang tak bertanggung jawab.
Kakak Naomi menawarkan rumahnya yang akan dijual untuk boleh mereka tempati untuk sementara sebelum rumah itu terjual. Rumah itu terletak di daerah pegunungan. Tak banyak penghuni di sana. Di perjalanan menuju rumah tersebut, mereka mampir ke toko makanan dan bertemu dengan dengan seorang perempuan setengah baya yang bernama Martha, yang mengidap penyakit Alzheimer. Sikapnya nampak aneh. Kemudian ketika mereka datang ke toko pakaian, sang pelayan toko, Chris (Sharif Atkins), bersikap sangat ramah, bahkan terlalu ramah. Itu membuat Logan merasa tak nyaman.
Melihat judul The Open House yang artinya membuka rumah atau rumah yang terbuka, makna judul tersebut mengacu pada rumah yang ditinggali oleh Logan dan Naomi adalah rumah yang sedang akan dijual oleh pemiliknya dan membiarkan siapapun yang berminat membeli rumah tersebut diperbolehkan melihat-lihat di dalamnya, dengan persyaratan sudah mengatur jadwal hari dan waktu kunjung. Pada saat jadwal kunjung tersebut, Logan dan Naomi tidak diperbolehkan berada di rumah tersebut selama waktu yang sudah ditentukan. Dari situlah beberapa hal aneh terjadi di rumah itu.
Berkali-kali pemanas air di kamar mandi Naomi selalu tidak berjalan dengan baik, berkali-kali pula Naomi memeriksanya di ruang bawah tanah untuk mengatur tombol pemanas air tersebut. Ketika ia memanggil seseorang untuk memperbaikinya, ternyata tak ada yang salah dengan alat tersebut. Hari berikutnya, ketika mereka sedang keluar rumah, dan pada saat mereka kembali, di salah satu ruang rumah tersebut tertata sebuah meja dengan lilin dan musik. Naomi menghubungi polisi, namun ketika polisi memeriksa seluruh ruangan tak ada jejak siapapun yang masuk ke dalam rumah tersebut.
Awalnya Logan tak terlalu menyukai Chris, tapi ia tak ada pilihan lain untuk memintanya datang ke rumah tersebut untuk membantu menjaga rumah tersebut. Nahas buat Chris, malam itu juga ia tewas dibunuh di dalam mobilnya yang diparkir depan rumah tersebut. Mengetahui Chris tak ada di sofa tempat ia tidur, Logan mencari Chris dan mendapatinya sudah tewas. Kemudian dari belakang Logan, muncul seseorang lalu membenturkan kepala Logan ke kaca mobil hingga ia pingsan. Lalu seseorang tersebut menuangkan cairan ke tubuh Logan dan membuat tubuhnya kedinginan dan hampir membeku. Dan korban selanjutnya adalah Naomi.
Jalan cerita The Open House agak membosankan. Aksi horornya hanya terdapat di bagian akhir cerita. Itu pun tidak terlalu menegangkan bagi saya. Dalam cerita film ini, tidak ditunjukkan wajah dan siapa si pembunuh, serta apa yang melatarbelakangi aksi pembunuhan tersebut.
Satu kalimat menarik dalam The Open House:
Kematian akan selalu datang dan tak akan pernah pergi.” -Martha-
Nilai: 2.5/5
Ini film super jelek, ga dikasih tau motifnya apa, siapa yang bunuh, terus ngambang dan selesai gitu aja… nyesel ngabisin waktu ntn ini
? Iya gak jelas ya 😀 Makanya saya kasih nilai segitu
Ini film super jelek, ga dikasih tau motifnya apa, siapa yang bunuh, terus ngambang dan selesai gitu aja… nyesel ngabisin waktu ntn ini
? Iya gak jelas ya 😀 Makanya saya kasih nilai segitu