August Rush (2007)

August Rush mengisahkan tentang seorang anak, Evan Taylor (Freddie Highmore), yang suka sekali mendengarkan irama musik dari bunyi benda-benda yang ada di sekelilingnya. Dari angin, udara, cahaya, bahkan hingar bingar kota mampu menghasilkan suara musik ke telinga dan jiwanya. Musik bertumbuh dalam dirinya.

Evan yakin bahwa hal tersebut didapat dari ‘darah’ orangtuanya yang tak pernah ia temui sejak lahir. Ia percaya pada musik seperti halnya orang-orang percaya pada dongeng. Ia juga percaya bahwa dengan musik, orangtuanya bisa menemukannya. Tak peduli teman-teman satu kamarnya mem-bully-nya dan menyebutnya aneh, bahkan ketika salah satu keluarga ingin mengadopsinya, Evan tetap yakin ia akan bertemu dengan keluarga yang sebenarnya.

Plot di awal cerita maju mundur. Mundur untuk menceritakan masa lalu orangtua Evan dan bagaimana Evan bisa tak bersama mereka. Namun di tengah cerita plotnya berjalan normal.

August Rush adalah nama beken yang digunakan Evan ketika ia berada di atas panggung dengan musiknya. Nama itu ditemukan ketika Evan dan Wizard (kepala penyanyi anak-anak jalanan yang menguasai hasil kerja mereka) sedang duduk di pinggir jalan dan melihat sebuah truk lewat dengan poster bertuliskan August Rush.

Selama beberapa waktu, Evan hidup dengan Wizard juga anak jalanan lainnya. Ia diasuh oleh Wizard sekaligus dimanfaatkan karena bakat musiknya yang tak biasa seperti anak-anak yang lain.

Perjalanan pencarian orangtuanya, membuat Evan mendapatkan banyak pengalaman tentang musik yang sebenarnya dan teknik bagaiman memainkan musik dengan irama yang menarik. Evan berhasil menjadi komposer berbakat dengan nama August Rush. Bukan hanya Evan yang mencari orangtuanya, tapi Ibu Evan, Lyla Novacek (Kerri Russell) pun mencari Evan ketika ia tahu bahwa anaknya tidak meninggal. Sementara itu, ayah Evan, Louis Connelly (Jonathan Rhys Meyer), mencari Lyla, perempuan yang selalu ada di pikirannya. Ia tidak mencari Evan karena ia tak tahu bahwa Lyla mengandung dan melahirkan anaknya.

Meskipun jalan cerita dan ending-nya sudah bisa ditebak, tapi adegan ending film ini sangat indah dan menawan dengan iringan musik yang dimainkan August Rush. Emosional penonton (saya) seperti terbawa suasana hati Evan, Lyla, dan Louis. August Rush adalah salah satu film terbaik yang pernah saya tonton dan bisa jadi rekomendasi film drama yang harus ditonton. Film ini juga masuk nominasi di beberapa ajang penghargaan. Beberapa pesan tersirat disampaikan oleh para tokoh melalui film ini mengenai impian, harapan, dan apa yang kita yakini. Kata-kata Evan di menit (awal) 01:18:

All you have to do is open yourself. All I have to do is listen.”

(1:46:45, di menit terakhir).”, itu seperti highlight dari keseluruhan isi film tersebut.

Nilai: 3.5/5

Leave a Reply

Next Post

After School Horror 2 (2017)

Sat Nov 18 , 2017
After School Horror 2 merupakan film horor yang dimainkan oleh para bintang remaja Indonesia. Film ini dikisahkan berlokasi di SMA Kharisma. Menceritakan tentang salah satu anak SMA tersebuat, Putra, yang jatuh cinta pada Eva. Tapi Eva tidak menyukai Putra. Karena kesal dengan Putra yang terus-terussan ‘mengejar’ cintanya, ia menantang Putra […]

Kamu mungkin suka